Post by: Indah P, Advisor
Kabar besar dari negeri Taiwan. Ditemukannya bahan pengawet dan bahan-bahan bahaya di dalam produk kebanggaan nasional Indonesia, Indomie, menyebabkan kasus produk tersebut di market Taiwan. Kabarnya Indomie instan ini mengandung bahan pengawet E218 (Methyl P-Hydroxybenzoate). Media massa di Taiwan telah memberitakan kasus ini secara luas, merendahkan reputasi produk Indonesia ini.
Tapi kalau kita lihat. Bisa-bisa saja ini adalah suatu rekayasa yang dilakukan oleh sebab kompetisi ketat di Taiwan dalam bidang makanan instan. Dari detik.com, dikatakan bahwa masuknya produk mi Indonesia ini bikin bisnis lainnya was-was. Karena kita menjual mi yang enak dan murah! Contohnya saja, di Malaysia, harga Indomia dinaikkan 27% setelah sudah masuk ke market selama 1-2 tahun. Aneh, kan? Mungkin saja masalahnya bukan di pengawet atau konten dalam produk mi kesayangan ini. Mungkin saja ini adalah masalah persaingan? PT Indofood juga menurut saya tidak mungkin berani inves banyak uang untuk mengproduksi produk Indomie dalam jangka internasional bila mereka tidak memenuhi peraturan departemen kesehatan negara tersebut. Kalo menurut saya juga, semua brand mi instan pasti mengandung pengawet.
Kasus ini sangat penting bagi anak2 mahasiswa Indonesia di seluruh dunia. Takut aja Kanada ikut-ikutan ngeri sama Indomie. Lalu produk Indomie ditarik distribusinya. Lalu gimana kita mahasiswa2 Indonesia yang hidup dengan "staple food" kita yang nomer 1, Indomie?
Kita berdoa aja Indomie tidak akan hilang dari rak-rak toko T&T. Kalo sampe Indomie dicekal, ayo, mahasiswa2 sekeliling vancouver, cepet2 kita borong Indomie dari toko-toko terdekat lokasi kita.
Source: detik.com
Photo Credit: Vantoria's Blog